Solfegio Forum
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Solfegio Forum

www.solfegio.com
 
HomeHome  SearchSearch  Latest imagesLatest images  RegisterRegister  Log inLog in  
SOLFEGIO FORUM TELAH DIPINDAHKAN KE WWW.SOLFEGIO.COM | Silahkan Daftar/Registrasi Ulang
Search
 
 

Display results as :
 
Rechercher Advanced Search



 

 SOLFEGIO ITU APA, Ton???

Go down 
3 posters
AuthorMessage
Antoni Pasaribu
Admin
Admin
Antoni Pasaribu


Male Jumlah posting : 3485
Join date : 2009-04-07
Age : 41
Lokasi : Kerinci - Jambi

SOLFEGIO ITU APA, Ton??? Empty
PostSubject: SOLFEGIO ITU APA, Ton???   SOLFEGIO ITU APA, Ton??? EmptySat Apr 18, 2009 12:33 am

Semenjak saya menggunakan nama Solfegio sebagai nama studio kami, banyak yang nanya, “Solfegio itu artinya apa,Ton?”, “Solfegio di ambil dari nama siapa?”, “Solfegio kepanjangannya apa?” he..he..he.. banyak sekali yang melontarkan pertanyaan senada dengan ini. Dan baru ke beberapa orang saja yang saya jelaskan betul-betul tentang arti kata ini.

Saya mendengar kata Solfegio (dibaca solfes) pada tahun 2002, pada saat itu secara kebetulan saya bertemu seseorang yang saya anggap senior dan ahli dalam bidang paduan suara dan ilmu musik. Saya banyak belajar (tanpa biaya) dari beliau.

Setiap pertemuan dengan beliau, saya selalu banyak bertanya tentang bermacam hal soal musik. Dan sering sekali beliau mengomandokan : “ambil garpu! (maksudnya garputala)”, kebetulan dari SMA saya paling hobi ngantongin garputala, yang merupakan pemberian dari orang tua saya sejak saya mulai aktif melatih paduan suara. Setelah saya mendengar nada dari garputala (kebetulan garputala punya saya, nada A 440Hz), lalu beliau akan bilang :”solfegio..! ini nada apa?” lalu beliau mengeluarkan suara satu nada. Kalau jawaban saya benar, beliau akan ganti terus nadanya, sampai saya salah menjawab J dan lama kelamaan pertanyaannya bukan lagi tentang nada sebuah not, tapi harmoni/chord yang beliau mainkan lewat keyboardJ awal-awal sih masih gampang, cuma chord biasa aja, tapi lama kelamaan, beliau kasih chord miring seperti chord 6, dim, 13, 9, sus, dst. Wah waktu itu pusing juga, karna tau nada-nada yang bunyi, tapi ga tau namanya J

Pada saat itu, semuanya seperti permainan aja bagi saya. Karena seru juga untuk melatih telinga akan nada. Dan saya belum terlalu ngerti tentang apa itu Solfegio. Yang saya tau, sebelum permainan tebak nada itu dimulai, beliau selalu bilang “solfegio…!!!”.

Pada saat saya masuk ke Sekolah Tinggi Seni Indonesia (STSI) Padang Panjang, Sumatera Barat, pada tahun 2003. Dalam semester pertama, saya melihat ada mata kuliah Solfegio, wah saya bingung, koq nama solfegio ada di mata kuliah musik. Apa itu Solfegio???

Dan tibalah pertemuan pertama dalam mata kuliah Solfegio. Dosen duduk di depan piano, dan membunyikan sebuah tangga nada mayor. Lalu satu persatu, kami, para mahasiswa yang mengikuti mata kuliah itu, ditunjuk secara bergiliran untuk menebak nada yang dimainkan oleh sang dosen.

Mulai dari bangku kuliah itulah saya benar-benar tertarik dengan istilah Solfegio, karena secara ga disadari semua musisi udah melakukan apa itu yang disebut Solfegio. Minimal pada saat mendengar sebuah lagu, para musisi udah mengetahui chord apa aja yang dipakai dalam lagu tersebut.

Belakangan saya mengetahui bahwa mata kuliah Solfegio adalah mata kuliah wajib bagi seluruh sekolah musik disamping mata kuliah wajib lainnya seperti piano, ilmu harmoni, prima vista, dll.

Menurut kamus musik, SOLFEGIO adalah dikte musik, tebak nada; belajar atau meniru dan menyamakan nada-nada yang dibunyikan.

Karena pengalaman dan arti kata Solfegio yang menurut saya menarik, makanya saya putuskan untuk memberi nama Solfegio pada ruangan berkarya saya saat iniJ

Terima Kasih

ANTONI PASARIBU
antonipasaribu@gmail.com

www.solfegio.wordpress.com
Back to top Go down
weng_gt
Mulai Betah
weng_gt


Male Jumlah posting : 89
Join date : 2009-04-10
Age : 70
Lokasi : Mega Mendung - Cipayung - Bogor 16750

SOLFEGIO ITU APA, Ton??? Empty
PostSubject: Re: SOLFEGIO ITU APA, Ton???   SOLFEGIO ITU APA, Ton??? EmptySat May 09, 2009 3:01 am

wah ternyata 'solfegio' punya kenangan panjang
Semoga nama Solfegio bisa memotivasi etos kerja dan keinginan berbagi
Back to top Go down
nicholas
Mulai Betah
nicholas


Male Jumlah posting : 74
Join date : 2009-05-13
Age : 40
Lokasi : medan

SOLFEGIO ITU APA, Ton??? Empty
PostSubject: Re: SOLFEGIO ITU APA, Ton???   SOLFEGIO ITU APA, Ton??? EmptySat May 16, 2009 2:24 pm

mantap juga inspirasi coi...moga makin sukses ajalah ya...! . keyboard
Back to top Go down
Antoni Pasaribu
Admin
Admin
Antoni Pasaribu


Male Jumlah posting : 3485
Join date : 2009-04-07
Age : 41
Lokasi : Kerinci - Jambi

SOLFEGIO ITU APA, Ton??? Empty
PostSubject: Re: SOLFEGIO ITU APA, Ton???   SOLFEGIO ITU APA, Ton??? EmptySun May 17, 2009 3:44 pm

@pak weng :
Amin, pak... :-)

@Nicholas :
makasih, coi Smile
Back to top Go down
Sponsored content





SOLFEGIO ITU APA, Ton??? Empty
PostSubject: Re: SOLFEGIO ITU APA, Ton???   SOLFEGIO ITU APA, Ton??? Empty

Back to top Go down
 
SOLFEGIO ITU APA, Ton???
Back to top 
Page 1 of 1
 Similar topics
-
» Solfegio Forum FB
» Solfegio musik
» tampilan baru solfegio
» Beranda Solfegio
» 200.000 Klik Blog Solfegio

Permissions in this forum:You cannot reply to topics in this forum
Solfegio Forum :: Member Area :: Beranda-
Jump to: