Yang sekolah elektro saja belum tentu tahu kok. Modal utama belajar elektro memang harus berani otak - atik. Salah itu biasa, tapi jangan ngawur dan sebaiknya didukung oleh referensi yang cukup. Kalo gak nanti pengetahuan yang anda dapat hanya "pokoke begini" dan "pokoke begitu". Yang pasti jadi sulit berkembang.
Klas dalam amplifier berhubungan dengan proses dan efisiensi pengolahan signal audio dari input sampai outputnya. Yang terbaik tentunya Klas A, tapi efisiensinya paling rendah dan boros. Itulah mengapa model klas A lebih sering dipakai sebagai pre amp atau driver.