PERATURAN DAN TATA TERTIB SOLFEGIO FORUM :
1. Setiap member diwajibkan membaca dan memahami peraturan yang ada di
www.SOLFEGIO.indonesianforum.net /
www.SOLFEGIO.com2. Setiap member wajib membaca FAQ (Frequently Asked Questions) sebelum bertanya.
3. Setiap member di wajibkan untuk memperkenalkan diri terlebih dahulu di sub forum PERKENALAN
4. Setiap member wajib untuk mengupdate profil dan avatar.
5. Dilarang mengunakan user name, kata-kata, gambar atau hal apapun yang berbau politik, SARA, dan Pornografi.
6. Jika ingin berdiskusi secara pribadi dengan member lain, silahkan gunakan fasilitas PESAN (Private Message) di forum ini.
7. Dilarang berbagi software, serial number, cd key, keygen atau apapun yang melanggar Hak Cipta.
8. Dilarang menjual sebuah produk/jasa di forum terbuka
www.SOLFEGIO.indonesianforum.net /
www.SOLFEGIO.com9. Yang di izinkan untuk berjualan adalah sponsor berbayar di sub forum SPONSOR
www.SOLFEGIO.indonesianforum.net /
www.SOLFEGIO.com10. Tidak diperkenankan berkonfrontasi akan sesuatu topik secara terbuka dan melanggar etika diskusi.
11. Jaga sopan santun terhadap masing-masing dan jangan menggunakan kata-kata yang tidak sopan.
12. Seluruh member memiliki hak yang sama untuk bertanya dan menjawab.
13. Dilarang menyerang dan/atau menghina member lain dalam bentuk apapun, baik itu berupa tulisan atau gambar.
14. Setiap member agar berhati-hati sewaktu posting dan mem-posting di forum/thread supaya tidak salah forum.
15. Dilarang keras menggunakan font dengan ukuran dan warna mencolok saat posting dan di signature.
16. Sewaktu menjawab (Reply) suatu posting dengan menggunakan "Quote", wajib diedit isinya agar yang ditampilkan hanya kalimat yang hendak dijawab atau dikomentari saja tanpa perlu menyertakan picture atau gambarnya. Ini supaya tidak membebani bandwidth.
17. Jika ingin mem-posting sesuatu yang bersifat menginformasikan, dan sumbernya diambil dari tempat lain, agar menyertakan sumber dengan jelas.
18. Sebelum membuat thread baru agar di SEARCH/PENCARIAN terlebih dahulu agar tidak terjadi double thread.
19. Seluruh member diwajibkan untuk menghormati MOMOD, super MOMOD dan administrator.
20. Wajib menggunakan bahasa Indonesia yang benar. dilarang menggunakan kata "BOS', "JURAGAN/GAN" dan kata singkatan kecuali untuk istilah teknis.
Disclaimer
www.SOLFEGIO.indonesianforum.net (
www.SOLFEGIO.com) tidak bertanggung jawab dan dibebaskan dari tuntutan hukum apapun yang terjadi akibat segala konten dan posting yang ada di dalam SOLFEGIO.indonesianforum.net. Segala kerugian yang timbul akibat posting di forum ini merupakan tanggung jawab masing-masing member.(individu)
Peraturan ini akan selalu di update jika diperlukan, diharapkan untuk semua anggota
www.SOLFEGIO.indonesianforum.net /
www.SOLFEGIO.com untuk selalu melihat dan mentaati peraturan ini